Resep Pisang Kremes



Resep Untuk Membuat Pisang Goreng Kremes ---Masih seputar pisang goreng, berikut ini adalah Resep Untuk Membuat Pisang Goreng Kremes yang bisa kamu coba untuk melengkapi hidangan cemilan. Sangat cocok dihidangkan dengan kopi hangat di pagi hari. Inilah resepnya:


Bahan Pisang Goreng Kremes
  • 10 buah pisang uli
  • 1.500 ml minyak goreng
Bahan Pencelup Pisang Goreng Kremes
  • 125 gram tepung terigu protein sedang
  • 1/4 sendok teh garam
  • 250 ml air
  • 1 sendok makan tepung beras
  • 1 1/2 sendok makan gula bubuk
Bahan Kremesan Pisang Goreng Kremes
  • 1 liter air
  • 240 gram tepung beras 45 gram tepung sagu
  • 1 sendok makan garam
  • 20 gram gula merah
  • 2 butir kuning telur
  • 1/4 sendok teh pewarna kuning tua
Cara Membuat Pisang Goreng Kremes
1.     Potong pisang seperti kipas melebar. Sisihkan.
2.    Campur bahan pencelup hingga rata. Sisihkan.
3.    Aduk bahan kremesan hingga rata. Sisihkan.
4.    Ambil 1 sendok sayur adonan kremesan, goreng dalam minyak panas hingga mengambang.
5.    Masukkan pisang ke dalam bahan pencelup. Masukkan ke bagian tengah kremesan yang sedang digoreng.
6.    Lipat kremesan hingga menutupi pisang. Angkat, dan sajikan dengan hangat.
Demikianlah Resep Untuk Membuat Pisang Goreng Kremes pada kesempatan kali ini. Baca juga resep masakan cemilan pisang tentang Cara Membuat Pisang Goreng pada artikel resep sebelumnya. Selamat mencoba!

  • Digg
  • Del.icio.us
  • StumbleUpon
  • Reddit
  • RSS

Resep Choco Cip Banana Cookies



Hai ladies, kira-kira malam ini enaknya makan camilan apa ya? Apalagi untuk Anda yang harus kerja lembur, sebaiknya makan camilan yang sehat Ladies. Nah berikut ini resep untuk membuat camilan sehat choco cip banana cookies. Bagaimana cara membuatnya, simak di bawah ini :



Bahan:
  • 3/4 mentega dilelehkan
  • 1/2 cangkir gula pasir
  • 1 butir telur
  • 1 sendok teh vanili
  • 2 pisang matang dihaluskan
  • 2 cangkir tepung terigu
  • 1 sendok teh baking soda
  • 1/2 sendok teh garam
  • 1/2 sendok teh kayu manis
  • 1 cangkir oat meal
  • choco cip secukupnya
Caranya:
  • Lapisi loyang dengan kertas roti dan panaskan oven hingga 350 derajat
  • Tumbuk gula dan pisang hingga halus
  • Masukkan mentega dan gula pasir
  • Campur telur dan vanili hingga tercampur merata
  • Dalam mangkuk terpisah, kocok garam, baking soda, dan kayu manis, setelah benar-benar tercampur, aduk bersama dengan adonan sebelumnya
  • Kemudian tambahkan oat meal dan choco chip
  • Pindahkan adonan ke loyang dengan jarak 2 inci setiap cookies
  • Panggang selama 11-12 menit atau sampai bagian bawah berwarna cokelat keemasan
  • Biarkan dingin kemudian simpan di dalam kulkas
Selamat mencoba ;)

  • Digg
  • Del.icio.us
  • StumbleUpon
  • Reddit
  • RSS

tutorial hijab :)


  • Digg
  • Del.icio.us
  • StumbleUpon
  • Reddit
  • RSS

it's me...


  • Digg
  • Del.icio.us
  • StumbleUpon
  • Reddit
  • RSS

resep membuat lidah kucing renyah


Cara Membuat Kue Lidah Kucing Yang Renyah

Dalam membuat kue lidah kucing ini membutuhkan beberapa bahan dan cara pembuatan yang benar. Berikut ini adalah bahan yang di perlukan dan cara membuat kue lidah kucing yang benar adalah sebagai berikut :
Bahan :
1. Bahan adonan A
a. 150 gr margarine
b. 100 gr mentega
c. ½ sdt gula garam
d. 2 butir kuning telur
e. 175 gr gula halus
Kocok dan campur bahan di atas hingga mengembang dan berwarna putih.
2. Bahan adonan B
a. 250 gr tepung terigu protein sedang
b. 25 gr susu bubuk
c. 25 gr tepung maizena, dan aduk seluruh bahan tersebut sampai rata seluruhnya.
3. Bahan adonan C
a. 100 ml putih telur dan aduk hingga mengeras.

Langkah :
1. Campurkan seluruh adonan A, B, C secara perlahan-lahan hingga tercampur rata semuanya.
2. Kemudian masukan adonan kedalam cetakan segitiga dan semprotkan di atas Loyang dengan bentuk melintang dan teratur. Setelah Loyang penuh taburi keju di atas adonan tersebut.
3. Kemudian Loyang di masukan kedalam panggangan dan di oven elama 15 menit dengan suhu 150 derajat celcius.
4. Setelah 15 menit, turunkan suhu oven menjadi 100 derajat celcius dan diamkan hingga 15 menit. Kemudian keluarkan dari oven dan dinginkan.Segera masukkan dalam toples.
Setelah anda melakukan resep diatas secara keseluruhan dengan baik. Maka kue lidah kucing anda akan berhasil dan memiliki rasa yang tidak kalah dengan kue yang lain. Setelah itu, anda bisa menikmati kue tersebut dengan keluarga. Semoga resep lidah kucing ini dapat membantu anda dalam berinovasi.
Terima Kasih.:)

  • Digg
  • Del.icio.us
  • StumbleUpon
  • Reddit
  • RSS